KAPASITOR
Kapasitor adalah suatu komponen elektronika yang terdiri dari dua buah plat penghantar sejajar yang disekat satu sama lain dengan suatu bahan elektrik.
Gb 2.8. Simbol Kapasitor
Komponen ini sangat penting dalam elektronika atau listrik karena mempunyai sifat- sifat :
Banyaknya muatan yang diisikan kepada kapasitor tersebut adalah sebanding dengan tegangan yang diberikan oleh sumber. Kapasitansi dari kapasitor yang dimuati dinyatakan dengan persamaan sebagai berikut :
C = Q/V ....................
Dimana :
C = Kapasitansi kapasitor (F)
Q = Muatan yang diisikan pada plat +Q dan .Q (C)
V = Tegangan yang diberikan (V)
Dalam rangkaian pembangkit gelombang, kapasitor berfungsi feedback dan bersama resistor menjadi rangkaian RC.
DIODE ZENER
Diode zener merupakan satu jenis diode khusus yang juga bisa mengalirkan arus ke arah sebaliknya. Sifat dari diode zener sama dengan sifat dari diode biasa, diode zener dirancang untuk memiliki voltase break trhough pada voltase tertentu. Voltase break through pada diode zener biasa disebut sebagai voltase zener. Dioda zener biasanya dipakai pada arah balik sehingga voltase pada dioda ini konstan sebesar voltase zenernya. Dalam rangkaian ini, dioda zener digunakan sebagai pembanding antara ground dengan tegangan output gelombang.
Gb 2.9. Lambang diode zener
Gb 2.10. Diode zener pada rangkaian
RESISTOR
Dalam rangkaian pembangkit gelombang, resistor digunakan sebagai rangkaian RC dan rangkaian pembagi tegangan. Karena berdasarkan sifat dari resistor yang mempunyai hubungan berbanding lurus atau hubungan linier antara voltase dan arus. Sebagaimana fungsi utamanya dalam rangkaian elektronik adalah sebagai hambatan. Resistivitas atau dapat juga disebut sebagai tahanan dan besar resistivitas menunjukan berapa kuat suatu komponen (resistor) menahan arus. Jika resistivitas besar, berarti daya untuk menahan arus juga besar sehingga arus menjadi kecil atau voltase harus besar untuk mendapatkan arus tertentu.
Gb 2.11. Lambang resistor
Gb 2.12. Rangkaian resistor sebagai pembagi
Gb 2.13. Rangkaian RC/ pengintegral
SAKLAR
Sistem pensaklaran digunakan untuk menentukan pilihan nilai kapasitor yang akan digunakan sebagai feedback dan penurun frekuensi, dengan menggunakan tiga pilihan nilai kapasitor maka batas (limit) keluaran frekuensi dapat kita tentukan dengan menentukan saklar nilai kapasitor.
Gb 2.14. Switch Key
Gb 2.15. rangkaian Switch Penentu nilai kapasitor
|