• SALURAN MASUKAN-KELUARAN
  • Pengenalan komputer




    Download 1.09 Mb.
    bet1/11
    Sana04.04.2017
    Hajmi1.09 Mb.
    #3207
      1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11




    FAKTOR MANUSIA

    Sistem komputer terdiri dari tiga aspek seperti perangkat keras (hardware), perangkat lunak (software) dan manusia (barainware). Ketiga aspek tersebut harus bekerja sama agar sistem komputer tersebut dapat bekerja dengan sempurna.


    Mengapa perlu memahami efek dari faktor manusia ? karena manusia mempunyai keterbatasan dalam memproses informasi.
    SALURAN MASUKAN-KELUARAN

    Saluran masukan (input) utama pada manusia terletak pada panca indera. Dari saluran ini manusia bisa menerima informasi dari komputer. Semua informasi yang didapat akan diproses, diolah di dalam memori hingga menghasilkan suatu keluaran (output) yang sesuai dengan informasi yang diterima.


    Saluran input pada manusia, antara lain :

    1. Mata

    Berfungsi untuk melihat benda, ukuran, warna, bentuk, kepadatan dan tekstur

    1. Telinga

    Berfungsi sebagai input pendengaran, untuk mendengarkan nada, warna nada, pola titik nada, intensitas dan frekuensi

    1. Hidung

    Berfungsi untuk membedakan bau yang ada di sekeliling

    1. Lidah

    Sebagai indera perasa, untuk membedakan rasa manis, asam, asin dan pahit

    1. Kulit

    Yang membungkus tubuh manusia, berfungsi untuk merasakan tekanan dan suhu
    Saluran output pada manusia, antara lain :

    1. Jari-jari dan tangan

    2. Mata

    3. Suara


    PENGLIHATAN

    Mata manusia digunakan untuk menghasilkan persepsi yang terorganisasi terhadap gerakan, ukuran, bentuk, jarak, posisi relatif, tekstur dan warna. Pada kehidupan sehari-hari, mata digunakan untuk melihat semua bentuk tiga dimensi sedangkan pada dunia komputer yang menggunakan layar dua dimensi, mata dipaksa untuk mengerti bahwa obyek yang ada di layar komputer harus dipahami sebagai obyek tiga dimensi dengan teknik tertentu.


    Ada dua langkah yang dilakukan manusia setelah menerima informasi, yaitu :

    1. Menerima informasi dari luar

    2. Memproses dan menginterpretasikan informasi yang diterimanya itu.

    Penglihatan manusia mempunyai keterbatasan, sedangkan sistem interpretasi (otak) bisa membuat suatu kesimpulan yang tidak lengkap. Oleh karena itu pemrogram harus memahami kedua sistem itu agar dapat menciptakan suatu interface yang sempurna sehingga terjadi interaksi yang baik antara user dengan komputer.


    Cahaya yang masuk ke mata melalui lensa akan difokuskan ke retina. Retina adalah lapisan sel yang peka cahaya, terdiri dari rod dan cone. Setelah sampai ke retina, sinyal diteruskan ke fovea yang ada di sepanjang retina dan kemudian dikirimkan ke kepala melalui syaraf otak yang berhuungan dengan mata lewat optic nerve
    Rod dan Cone adalah dua sel utama yang terdapat pada mata, yang peka terhadap cahaya. Sel syaraf juga ada dua macam, yaitu X-cell yang ada di fovea, berfungsi untuk mendeteksi pola, sementara Y-cell yang ada di sepanjang retina berfungsi untuk mendeteksi gerakan lewat cahaya yang masuk.
    Rod sensitif terhadap cahaya karena hanya bisa mendeteksi cahaya dan tidak bisa mendeteksi warna. Rod berfungsi baik pada malam hari tetapi cenderung akan menjadi jenuh ketika menerima cahaya yang begitu terang. Rod bisa menerima cahaya yang masuk sekitar 120 juta cahaya per mata.
    Cone adalah suatu sel yang berfungsi untuk mendeteksi warna dari cahaya yang masuk ke mata. Cone bisa mendeteksi warna merah, hijau, biru dan kuning. Setiap warna yang masuk bisa dipisahkan menjadi berbagai warna secara rinci. Cone bisa mendeteksi warna yang masuk sekitar 6 juta per mata.


    Download 1.09 Mb.
      1   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11




    Download 1.09 Mb.